JEMBER-SGI. Dalam rangka memperingati HUT PMI k-78, PMR Wira SMA Negeri Umbulsari Kabupaten Jember mengadakan kegiatan pendidikan dan pelatihan (Diklatsar) PMI pada 16 dan 17 September. Kegiatan ini untuk menyiapkan relawan baru PMI sekaligus menjadi anggota PMR Wira SMA Negeri Umbulsari.
Kegiatan Diklatsar PMI ini mengangkat tema “Meningkatkan Keterampilan Sosial, Kepemimpinan dan keterampilan Berkomunikasi". Acara Diklatsar PMI dibuka secara resmi oleh Wibisono,S.Pd,MM Waka Kesiswaan SMAN Negeri Umbulsari secara Langsung.
Wibisono, S.Pd, MM Waka Kesiswaan SMAN Negeri Umbulsari menuturkan rasa sosial kemanusiaan memang harus ditanamkan sejak dini. “Kegiatan PMR yang dimiliki PMI merupakan suatu wadah untuk menanamkan rasa sosial dan kemanusiaan sejak dini, paling tidak sejak di bangku sekolah dasar dan menengah pertama dan atas,” kata Wibisono, S.Pd, MM.
Selain itu, Kegiatan Diklatsar PMI ini bertujuan untuk mengakui anggota baru secara resmi sebagai anggota PMR SMA Negeri Umbuslari Jember. “Diklat ini juga memotivasi generasi muda agar dapat meningkatkan keterampilan hidup sehat, memupuk kemampuan kerjasama anggota, serta mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan,” imbuhnya.
Sebanyak 46 Siswa SMA Negeri Umbulsari mengikuti Pelantikan Anggota Baru. Kegiatan ini juga diisi pemberian materi mengenai Kepalangmerahan, pertolongan pertama, remaja sehat peduli sesama. Ayo siaga bencana, Serta Kepemimpinan yang dibawakan langsung oleh Korps Sukarela dari Unit Markas, Universitas Jember dan UDD KabupatenJember.
Saya sangat mendukung dan mengapresiasi sepenuhnya terhadap keberlangsungan kegiatan PMR Wira SMA Negeri Umbulsari. Karena kegiatan ini memiliki nilai positif dalam penentuan nilai-nilai karakter peduli sosial dan kesukarelaan untuk menolong sesama manusia,” ujar Intan Paramudita Arifin S.Pd. Selaku Pembina PMR Wira SMA Negeri Umbulsari.(h/r).